Bulan April 2011 iPad 2 diperkirakan akan telah hadir ke pasaran. Perkiraan ini berdasarkan analisis seorang peneliti dari Gleacher & Co.
Siklus peluncuran perangkat Apple dalam tiga tahun terakhir menunjukan bahwa bulan Juni atau Juli, Apple selalu meluncurkan produk barunya. Menurut Marshal, April merupakan waktu yang tepat bagi iPad 2 untuk rilis. Perkiraan iPad yang rilis bulan April tahun depan ini berdasarkan pada perkiraan dia sebelumnbya bahwa iPhone CDMA yang akan diluncurkan pada bulan Maret. Peluncuran kedua perangkat Apple ini akan sangat berkaitan.
Spesifikasi iPad 2 telah sering dibicarakan, bahkan sudah banyak blogger dan analisis yang telah memperkirakannya. Beberapa orang memperkirakan bahwa iPad 2 akan memiliki kamera depan yang akan mendukung fasilitas FaceTime. Dengan adanya dua buah kamera ini, iPad 2 dapat menjalankan fitur FaceTime layaknya iPhone. Perkiraan bahwa iPad 2 akan memiliki kamera depan didukung oleh dengan adanya ruang yang memungkinkan untuk sebuah kamera untuk dipasang pada bagian depan iPad generasi pertama. Model memori iPad 2 diperkirakan sama seperti pendahulunya, 16GB, 32GB dan 64GB dengan perkiraan harga antara $499 dan $829.
Apple dilaporkan berhasil menjual sekitar 7,5 juta unit iPad hingga akhir September tahun 2010. Hingga akhir tahun nanti, diperkirakan 6 juta lagi perangkat tablet besutan Apple ini akan terjual, sehingga total 13,5 juta perangkat iPad terjual pada tahun 2010.
sumber
0 komentar:
Posting Komentar