• Kamis, 16 Desember 2010

    5 Add-ons Mozilla Firefox Wajib Dimiliki Para Blogger

    Hai semua kali ini w akan posting 5 macam Add-ons Mozilla Firefos yang wajib dimiliki oleh Para Blogger. Add-ons ini sangat membantu unutk mengedit halaman blog seperti mengedit html, CSS, halaman blog, ukuran gambar dan lain-lain. Untuk yang berminat bias lihat dibawah ini

    1. Firebug
    Firebug merupakan sebuah add-ons mozilla yang dapat melihat coding dibalik sebuah halaman web ataupun blog. Firebug sebenarnya memiliki fitur yang hampir sama dengan web developer, hanya Firebug dapat memberikan informasi yang lebih mendetail seperti kode CSS yang digunakan dan sebagainya.

    2. ColorZilla

    Permainan warna menjadi salah satu hal penting dalam membuat ataupun mengedit sebuah template, ColorZilla merupakan salah satu add-ons mozilla yang dapat memudahkan kita untuk mengetahui kode warna pada sebuah tampilan web. Kita cukup mengarahkan cursor kesebuah objek ataupun text untuk mengetahui kode warna yang digunakan.

    3. MeasureIt

    MaesureIt berfungsi untuk mengukur tinggi dan lebar sebuah objek, dengan menggunakan add-ons ini kita dapat dengan mudah mengetahui ukuran sebuah objek seperti sidebar, footer, content, gambar dan sebagainya.

    4. Window Resizer

    Resolusi monitor menjadi salah satu pertimbangan saat kita membuat ataupun mengedit tampilan web ataupun blog, banyak sekali web yang hanya tampil rapih di ukuran tertentu contohnya 1024x768 tetapi tampak acak-acakan saat resolusi monitor diperbesar ataupun diperkecil. Window Resizer menrupakan add-ons yang sangat membantu untuk mengecek tampilan web kita di resolusi yang berbeda. Kita dapat dengan mudah mengganti resolusi melalui browser tanpa harus bolak-balik merubah setting komputer kita.

    5. Screengrab

    Add-ons yang satu ini berfungsi untuk melakukan screen capture pada browser. Kita dapat dengan mudah menyimpan tampilan web kita kedalam format JPG dan PNG. Add-ons ini dapat menyimpan tampilan web secara penuh dari atas hingga kebawah. Uniknya lagi dengan add-ons ini selain bisa melakukan save ke JPG dan PNG, kita juga bisa melakukan copy kemudian mem-pastenya kedalam Photoshop.

    Semoga bermanfaat
    Jangan lupa koment ya

    0 komentar:

    Posting Komentar